Religi

Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H/2023 M, Ini Harapan Danrem 081/DSJ

22
×

Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H/2023 M, Ini Harapan Danrem 081/DSJ

Sebarkan artikel ini

Madiun | Liputan9.co – Korem 081/DSJ menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H/2023 M, bertempat di Masjid Jenderal Sudirman Makorem, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Selasa (26/9/2023). Kegiatan yang dipimpin Danrem 081/DSJ Kolonel Inf H. Sugiyono mengambil tema yakni Menebar Empati, Memperkuat Silaturahmi dan Bertekad Menjadi Teladan.

Danrem mengatakan, kegiatan yang dilakukan itu merupakan bentuk penghormatan dan rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW.

“Peringatan ini sebagai bentuk penghormatan dan kecintaan kita kepada Rasulullah SAW, sebagai sosok yang telah menuntun kita kepada ajaran agama Islam yang benar dan mulia,” sebutnya.

Lewat peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H/2023 M diharapkan akan dapat meningkatkan keimanan dan ketaqwaan keluarga besar Korem 081/DSJ terhadap Allah Tuhan Yang Maha Esa.

“Saya berharap, peringatan ini akan mampu menambah kualitas keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT, sehingga kita semua akan terhindar dari perbuatan keji dan mungkar yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga dan lingkungan,” kata Danrem kepada anggotanya dan Persit yang hadir di sana.

Sementara itu, Pimpinan Ponpes Miftahul Nurul Huda Magetan KH. Abdul Wahid dalam ceramahnya menjelaskan tentang berbagai akhlaq Rasulullah

Nabi Muhammad SAW yang harus dapat dicontoh dan ditauladani.

“Sebagai umatnya, kita harus dapat meneladani akhlak Nabi Muhammad SAW. Beliau selalu menjaga silaturahmi, gemar meringankan beban orang lain, senang membantu orang yang sedang membela kebenaran, serta selalu sibuk mengurus umatnya,” ujarnya.

Rasulullah SAW juga selalu melaksanakan salat dengan khusyuk, tidak pernah melakukan perbuatan yang sia-sia, selalu menunaikan zakat, infaq dan sedekah, selalu menjaga amanah, serta menjaga nilai-nilai dalam salat.

Untuk itu, dirinya mengajak, agar akhlaq-akhlaq mulia dari Rasulullah itu dapat dijadikan teladan dan dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari.

“Mari kita aplikasikan ini dalam kehidupan sehari-hari, InsyaAllah hati kita akan menjadi tenang dan kelak mendapatkan syafaat nya di Yaumul Akhir,” tandasnya.

Redaksi

Tinggalkan Balasan